Pengaruh Bimbingan Klasikal Untuk Mengurangi Perilaku Konsumtif

Dwi Indah Ayu Permata(1), Elni Yakub(2), Donal Donal(3),


(1) Universitas Riau
(2) Universitas Riau
(3) Universitas Riau
Corresponding Author

Abstract


Perilaku konsumtif dapat mempengaruhi kondisi keuangan seseorang secara negatif, terutama jika tidak diimbangi dengan pengelolaan keuangan yang baik. Dampak yang timbul dari perilaku konsumtif ini tidak dapat dibiarkan begitu saja. Perilaku konsumtif ini dipengaruhi oleh faktor internal dan eksternal, sehingga ada banyak hal yang menjadi latar belakang remaja berperilaku konsumtif. Namun sekuat apapun stimulus atau faktor penyebab dari perilaku konsumtif, manusia masih dapat mengaturnya melalui proses belajar. Proses belajar yang dimaksud disini salah satunya adalah adanya bimbingan klasikal. Tujuan dari penelitian ini adalah melihat pengaruh bimbingan klasikal untuk mengurangi perilaku konsumtif siswa. Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen. Subjek dalam penelitian ini merupakan kelas yang memiliki tingkat perilaku tinggi. Penelitian ini menggunakan teknik analisis data deskriptif, uji paired t test, dan ngain score. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh bimbingan klasikal untuk mengurangi perilaku konsumtif siswa yaitu berada pada kategori sedang.


Keywords


Perilaku Konsumtif, Bimbingan Klasikal

References


Anggraini, R. T., & Santhoso, F. H. (2017). Hubungan antara gaya hidup hedonis dengan perilaku konsumtif pada remaja. Gadjah Mada Journal of Psychology (GamaJoP), 3(3), 131-140.

Daulay, N. (2019, August). Peranan Pendekatan Behavioristik Dalam Proses Konseling. In International Seminar And Conference Guidance And Counseling Collaboration Departement Guidance And Counseling Islamic (Fitk-Uinsu Medan) With Academy Of Tarbiyah Science Al Ittihadiyah (p. 407).

Hidayat, T. B. W., Punia, I. N., & Kebayantini, N. L. N. (2018). Peran media sosial terhadap perilaku konsumtif kaum remaja di desa Tegal Kertha, Kecamatan Denpasar Barat, Kota Denpasar. Jurnal Ilmiah Sosiologi, 1(1), 1-10.

Lestarina, E., Karimah, H., Febrianti, N., Ranny, R., & Herlina, D. (2017). Perilaku konsumtif di kalangan remaja. JRTI (Jurnal Riset Tindakan Indonesia), 2(2).

Nikmah, N. (2022). Pengaruh Self Control Terhadap Perilaku Konsumtif Belanja Online Pada Mahasiswa Bimbingan Dan Konseling Islam (BKI) IAIN Palopo (Doctoral dissertation, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palopo).

Sari, P. D. & Setiawan, M. 2020. Bimbingan dan Konseling Perspektif Indigenous: Etnik Banjar. CV Budi Utama.

Suparwan, S. (2015). Peranan Bimbingan Dan Konseling Dalam Pendidikan Islam. At-Tahdzib: Jurnal Studi Islam dan Muamalah, 3(1), 71-86.


Full Text: PDF

Article Metrics

Abstract View : 68 times
PDF Download : 48 times

DOI: 10.57235/hemat.v1i2.2768

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Dwi Indah Ayu Permata, Elni Yakub, Donal Donal

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.