Pengelolaan Program Tahfizh Qur’an Jawahirul Qur’an di PKBM Harapan Bangsa Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar

Nurul Hidayah(1), Wilson Wilson(2), Masyitha Ramadhani(3),


(1) Universitas Riau
(2) Universitas Riau
(3) Universitas Riau
Corresponding Author

Abstract


Penelitian ini dilatarbelakangi ditemukannya kesenjangan pada pengelolaan program tahfizh qur’an Jawahirul Qur’an di PKBM Harapan Bangsa Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar. Diketahui bahwa pengelola program Jawahirul Qur’an tersebut belum ada peningkatan peserta didik dari tahun 2021-2023 masih memiliki 5 peserta didik dan belum mempunyai akreditasi dikarenakan belum memenuhi syarat, untuk pengajuan akreditasi harus memiliki 15 santri. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengelolaan program tahfizh qur’an Jawahirul Qur’an di PKBM Harapan Bangsa Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar. Penelitian ini merupakan jenis penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif.  Penelitian ini di laksanakan di Pondok Tahfizh Jawahirul Qur’an, yang pengumpulan datanya dilakukan dengan menggunakan dokumentasi, wawancara, dan observasi, dengan melibatkan 4 (empat) informan sebagai subjek penelitian. Seterusnya untuk mencari dan menyusun data digunakan  teknik analisis data berupa reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa pengelolaan program tahfizh Jawahirul Qur’an tersebut kekurangan sumber daya manusia. Untuk administrasi Pondok Tahfizh Jawahirul Qur’an masih memakai administrai PKBM Harapan Bangsa. Untuk kegiatan pembelajaran di Pondok Tahfizh Jawahirul Qur’an belum terjadwal atau terstruktur dimana pembelajaran dilakukan dengan kegiatan sehari-hari dengan kebiasaan tanpa membuat jadwal pembelajaran.


Keywords


Pengelolaan, Program Tahfizh, Jawahirul Qur’an, PKBM Harapan Bangsa

References


Arikunto, Suharsimi. (2013). Prosedur Penelitian Serta Pendekatan Praktek. Jakarta: Rineka Cipta.

Aziz, Jamil Abdul. (2017). Pengaruh Menghafal Al-Qur‟an Terhadap Pembentukan Karakter Peserta Didik Di Roudhotul Atfal (RA) Jamiatul: Jurnal Ilmiah Tumbuh Kembang Anak Usia Dini. 2(1), 1-15.

Khasanah, Y., & Salamah, U. (2022). Manajemen Program Tahfidz Al Qur’an Di Madrasah Ibtidaiyah (Mi) Al Islam Dibal Ngemplak Boyolali Tahun 2021/2022 Doctoral dissertation, FIT/PGMI.

Khasanah, Y., & Salamah, U. (2022). Manajemen Program Tahfidz Al Qur’an Di Madrasah Ibtidaiyah (Mi) Al Islam Dibal Ngemplak Boyolali Tahun 2021/2022 Doctoral dissertation, FIT/PGMI.

Mijrajullaili, A. (2020). Pengelolaan Program Tahfidz dalam Peningkatan Minat Hafal Qur’an Di Muq Pagar Air Banda Aceh (Doctoral dissertation, UIN Ar-Raniry).

Nugroho, Dr. Riant. (2003). Public Policy. Jakarta: PT. Gramedia.

Nurhayati, E., Afriyani, D., & Dewi, C. K. (2022). Manajemen Program Tahfidz Al-Qur’an Di Ma’had Al-Jami’ah. Managere: Indonesian Journal of Educational Management, 4(2), 197-204.

Rahmawati, N. F., Fauzi, M. R., & Anwarudin, K. (2022). Manajemen program tahfidz al-qur’an. Tarbiyatu wa Ta'lim: Jurnal Pendidikan Agama Islam, 4(1), 1-16.

Ridwan, M., Mustolah M., & Omon A. (2016). Manajemen Program Tahfizhl Alquran Pada Pondok Pesantren Modern Bogor: Jurnal Ta’dibi, 5(1), 1-22.

Rifan, Muhammad., & Enoh. (2018). Pengelolaan Program Unggulan Tahfidz Al-Qur‟an pada Siswa Sekolah Menengah Pertama Nuruzzaman Islamic Boarding School: Prosiding Pendidikan Agama Islam. 4(2), 285-291.

Sugiyono. (2022). Metode Penelitian Kualitatif. Yogyakarta: CV. Alfabeta.

Undang-Undang No. 20 Tahun 2003 Pasal 13 Ayat 1 Tentang Sistem Pendidikan Nasional.


Full Text: PDF

Article Metrics

Abstract View : 72 times
PDF Download : 53 times

DOI: 10.57235/hemat.v1i2.2769

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Nurul Hidayah, Wilson Wilson, Masyitha Ramadhani

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.