Pembudayaan Pancasila di Lingkungan Masyarakat

Zahra Dwi Andini(1), Annysha Maharani Harahap(2), Usiono Usiono(3),


(1) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
(2) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
(3) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
Corresponding Author

Abstract


Indonesia merupakan negara yang menerapkan Pancasila sebagai pedoman hidup  sekaligus sebagai landasan hukum dan moral dalam menjalankan negara. Pancasila disusun sebagai landasan falsafah dan pandangan hidup nasional suatu negara, serta sebagai acuan bagi penyelenggara negara dan seluruh warga negara dalam menjalankan aktivitas kehidupan dalam berbagai bidang dan aspek. Makna Pancasila senantiasa berkembang dan berubah tergantung pada keadaan zaman tertentu, sehingga Pancasila tidak dapat terhindar dari berbagai permasalahan dan tantangan. Perlunya penanaman kembali dan pembudayaan Pancasila di kalangan masyarakat, khususnya di kalangan generasi milenial.Negara harus melakukan sosialisasi ideologi Pancasila agar masyarakat Indonesia benar-benar memahami ideologi Pancasila sebagai landasan filosofis bangsa untuk mempertahankan eksistensinya dan berkembang menjadi negara yang sejahtera dan modern. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengenalkan budaya Pancasila dengan pengembangan kepribadian generasi milenial Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode perpustakaan, yang mengumpulkan berbagai sumber informasi dari berbagai jurnal, dan pendekatan kualitatif, yang mengembangkan kuesioner berdasarkan pengumpulan data dan wawancara. Berdasarkan analisis temuan penelitian ini, Pancasila telah membangun ikatan solidaritas yang kuat  menghadapi perubahan kehidupan generasi milenial di era globalisasi. Pancasila mampu menjadi pilar  ekonomi, sosial, politik, budaya, pertahanan dan keamanan negara kesatuan Republik Indonesia.

 


Keywords


Pembudayaan Pancasila, Masyarakat, Indonesia, Generasi Milenial

References


Ambiro Puji Asmaroini, M.Pd, Menjaga eksistensi Pancasila dan penerapannya bagi masyarakat di era globalisasi, JPK: Jurnal Pancasila dan Kewarganegaraan, Vol. 1, No. 2, Januari 2017 E-ISSN 2527-7057, P-ISSN 2545-2683

Azzaria, S. (2021). Internalisasi Nilai-Nilai Pancasila Dalam Meningkatkan Kesadaran Bela Negara Pada Generasi Milenial. DIKTUM: Jurnal Syariah Dan Hukum, 19(1), 57–74. https://doi.org/10.35905/diktum.v19i1.1925

Hastangka, H. (2021). Rumah Garuda: Model Pembudayaan Nilai-Nilai Pancasila Melalui Media Kreatif. Pancasila: Jurnal Keindonesiaan, 01(02), 211–224. https://doi.org/10.52738/pjk.v1i2.25

Khoiriah, I. A. (2019, December 1). MEMAHAMI NILAI-NILAI PANCASILA DAN PENERAPANNYA. https://doi.org/10.31227/osf.io/8su7a

Permatasari, O. S. D., Hanita, M., & Purwanto, H. (2023). Strategi Internalisasi Nilai Pancasila Pada Generasi Milenial. Responsive, 6(2), 101. https://doi.org/10.24198/responsive.v6i2.46659

Saputri Shalaisa & Dewi Anggraeni. (2022). Tantangan Nilai-Nilai Pancasila pada Generasi Milenium di Era Digital. Jurnal Pendidikan Tambusai, 6(2), 9909–9913.

Shafa Saraswati, A. (2023). Pendidikan Pancasila bagi Mahasiswa di Era Globalisasi. Jurnal Pancasila Dan Bela Negara, 3(1), 1–6. http://jurnal.upnyk.ac.id/index.php/jpbn/article/view/5788/5428

Winataputra, U. S. (2016). Jurnal moral kemasyarakatan vol. 1, no.1, juni 2016. Jurnal Moral Kemasyarakatan, 1(1), 15–36.


Full Text: PDF

Article Metrics

Abstract View : 127 times
PDF Download : 78 times

DOI: 10.57235/jerumi.v2i1.1581

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 annysha maharani

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.