Analisis Kemampuan Literasi Matematika Berdasarkan Gaya Belajar Siswa

(1) Universitas Muhammadiyah Purworejo
(2) Universitas Muhammadiyah Purworejo
(3) Universitas Muhammadiyah Purworejo

Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan literasi matematika berdasarkan gaya belajar visual, gaya belajar auditorial, dan gaya belajar kinestetik siswa SMP. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan fenomenologi. Teknik pengambilan subjek yang digunakan yaitu purposive sampling. Penelitian mengambil subjek penelitian berjumlah 6 siswa, yaitu 2 siswa dengan gaya belajar visual, 2 siswa dengan gaya belajar auditorial dan 2 siswa dengan gaya belajar kinestetik. Subjek penelitian ini diambil berdasarkan hasil angket gaya belajar dan pertimbangan guru. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket gaya belajar, tes literasi matematika setara dengan PISA, catatan lapangan, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Siswa dengan gaya belajar visual mencapai level 3 dengan kemampuan dapat menafsirkan dan menggunakan representasi berdasarkan sumber informasi yang berbeda dan kemukakan alasannya secara langsung. (2) Siswa dengan gaya belajar auditorial mencapai level 3 dengan kemampuan dapat menafsirkan dan menggunakan representasi berdasarkan sumber informasi yang berbeda dan kemukakan secara langsung menggunakan cara yang sederhana. (3) Siswa dengan gaya belajar kinestetik mencapai level 2 dengan kemampuan dapat mengerjakan algoritma dasar, menggunakan rumus, melaksanakan prosedur atau kesepakatan.
Keywords
References
Akinyode, B. F., & Khan, T. H. 2016. Students’ learning style among planning students in Nigeria using Kolb’s learning style inventory. Indian Journal of Science and Technology, 9 (47), 1-13.
Baswedan, A. 2014. Gawat Darurat Pendidikan di Indonesia. Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.
Genc, M., Erbas, A. K., Mathematics, A. K. S., & Conceptions, T. 2019. Secondary Mathematics Teachers ’ Conceptions of Mathematical Literacy To cite this article : Secondary Mathematics Teachers ’ Conceptions of Mathematical Literacy.
Ghufron,M.N. & Risnawati, S.R. 2013. Gaya Belajar. Yogyakarta: Pustakan Aksara.
Hafriani. 2021. Mengembangkan Kemampuan Dasar Matematika Siswa berdasarkan NCTM melalui Tugas Terstruktur dengan Menggunakan ICT. Jurnal Ilmiah Didaktika. Volume. 22, No. 01.
Madrayati, Dewi Y., Wardono, Budi P., & Andreas P. 2019. Kemampuan Literasi Matematika Siswa pada Pembelajaran Problem Based Learning dengan Tinjauan Gaya Belajar. dalam PRISMA, Prosiding Seminar Nasional Matematika 2, no. 1: 648- 658
OECD. 2013. PISA (2012) Assessment and Analytical Framework: Mathematics, Reading, Science, Problem Solving and Financial Literacy. Paris: OECD Publishing.
Sari, R. H. N. 2015. Literasi matematika: Apa, Mengapa, dan Bagaimana. InProsiding Seminar Nasional Matematika dan Pendidikan Matematika, UNY(pp. 713-720).
Schleicher, A. 2019. PISA 2018: Insights and Interpretations. OECD Publishing.
Sugiyono. 2016. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.
Syawahid, Susilahudin Putrawangsa. 2017. Kemampuan Literasi Matematika Siswa SMP Ditinjau Dari Gaya Belajar. Jurnal Pendidikan Matematika dan Sains, Vol. 10 No.2 November 2017: 222-240.
Wulandari, D. (2022). Analisis kemampuan literasi matematika dalam pemecahan masalah pisa konten quantity ditinjau dari gaya belajar siswa A. 13(2), 226–236.
Article Metrics
Abstract View

DOI: 10.57235/jleb.v1i2.1157
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2023 Fatma Wati, Puji Nugraheni, Isnaeni Maryam

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.