Analisis Kualitas Pelayanan Keamanan Petugas Aviation Security (AVSEC) Terhadap Kepuasan Penumpang di Bandar Udara Tjilik Riwut Palangka Raya

Natalia Apriani(1), Desiana Rachmawati(2),


(1) Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan Yogyakarta
(2) Sekolah Tinggi Teknologi Kedirgantaraan Yogyakarta
Corresponding Author

Abstract


Kualitas Pelayanan petugas keamanan atau Aviation Security (AVSEC) di Bandar Udara Tjilik Riwut Palangka Raya menjadi hal yang sangat penting sebagai personil keamanan serta keselamatan penerbangan yang telah (wajib) memiliki lisensi atau surat kecakapan petugas (STKP) yang diberi tugas dan tanggung jawab di bidang keamanan penerbangan. Berdasarkan latar belakang dan rumusan masalah maka penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan yang diberikan oleh petugas Aviation Security (AVSEC) di SCP 1 dan SCP 2 terhadap kepuasan penumpang serta seberapa besar pengaruh kualitas pelayanan yang diberikan oleh petugas Aviation Security (AVSEC) di SCP 1 dan SCP 2 Terhadap kepuasan penumpang di Bandar Udara Tjilik Riwut Palangka Raya. Penelitian ini dilakukan pada tanggal 1 Agustus 2023 sampai dengan 29 September 2023 di Bandar Udara Tjilik Riwut Palangka Raya. Penelitian ini menggunakan data kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini diambil dari data primer berdasarkan kuesioner yang disebarkan kepada penumpang di Bandar Udara Tjilik Riwut Palangka Raya. Dengan jumlah 100 responden, dianalisis menggunakan SPSS statistics 26. Selanjutnya dari data yang diperoleh dilakukan uji normalitas, uji regresi linier sederhana, uji T dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukan adanya pengaruh yang signifikan antara kualitas pelayanan petugas Aviation Security terhadap kepuasan penumpang di Bandar Udara Tjilik Riwut Palangka Raya. Hal ini dibuktikan dengan nilai T hitung 2,810 > 0,05. Berdasarkan hasil yang diperoleh koefisien determinasi (R Square) sebesar 0,075 atau 7,5% artinya, terdapat 7,5% pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan penumpang, sedangkan sisanya sebesar 92,5% lainya dipengaruhi oleh faktor lain.


Keywords


Kualitas Pelayanan, Kepuasan Penumpang

References


Annex 14. (Aerodrome). Definition of Airport. Montreal Canada: International Civil Aviation Organizer (ICAO).

Basoni, W. A. (2022). Kepuasan Penumpang Terhadap Pelayanan Teminal Domestik di Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya. Jurnal Ground Handling Dirgantara, 4(01) 179-181.

Dewanta, F. Y., & Puspitasari, Y. A. (2022). pengaruh kualitas Pelayanan Aviation Security Terhadap Kepuasan Penumpang Di Bandar Udara Supadio Pontianak. Jurnal Flight Attendant Kedirgantaraan, 4 (01) 126-128.

Dewi, R. Y. (2022). Analisis Kualitas Pelayanan Petugas Aviation Security (AVSEC) Terhadap Kepuasan Penumpang di Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali. Jurnal Mahasiswa Entrepreneur (JME) 01 (10).

Faoziah, A. N. (2022). Pengaruh Kualitas Pelayanan Personel Pengamana Bandar Udara Terhadap Kepuasan Penumpang di Bandar Udara Internasional Yogyakarta. Jurnal Multidisiplin Madani (MUDIMA), 2 (3) , 1259-1268.

Indriantoro, N., & Bambang, S. (2014). Metodeologi Penelitian Bisnis Untuk Akuntansi & Manajemen. Dan Kualitatif. Yogyakarta : BPFE.

Istiqamah, N., & Sutarwati, S. (2022). Analisis Kinerja Petugas Aviation Security dalam Pemeriksaan Barang Berbahaya di Security Check Point 1 Bandar Udara Sultan Muhammad Salahuddin Bima. Jurnal Kewarganegaraan, 6 (03),.

Peraturan Menteri Perhubungan Nomor : PM 31 Tahun 2013 tentang Program Keamanan Penerbangan Nasional. (2013). Jakarta: Direktur Jenderal Perhubungan Udara.

Setiani, B. (2015). ”Prinsip [rinsip Manajemen Pengelolaan Bandar Udara.". Jurnal Ilmiah Widya, 3(1), 25-32.

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan r&d. Bandung : alfhabeta.

Takaselumang, M., Kastanya, J., & Jantje, H. (22). Pengarh Kualitas Pelayanan Unit Aviation Security Terhadap Kepuasan Penumpang pada Bnadara Domine Eduard Osok Kota Sorong. Innovative Education Jurnal, 4 (3).

Tjiptono, & Fandy. (t.thn.). (2014). Pemasaran Jasa. Gramedia Cawang. Jakarta.

Tobari. (2022, 01 12). Penumpang Bandar Udara Tjilik Riwut Mengalami Peningkatan. Diambil kembali dari InfoPublik: https://infopublik.id/kategori/nusantara/596823/index.html

Undang-Undang Nomor 1 Tahun 2009 Tentang Penerbangan. 2009. (t.thn.). Jakarta : Presiden Republik Indonesia.

Utama, M. P., & Roellyanti, M. V. (2022). Pengaruh Kualitas Pelayanan Aviation Security Terhadap Kepuasan Di Bandar Udara Juanda Surabaya. Jurnal Kewarganegaraan, 6 (03).

Widagdo, D. (2019). Anasisa Kualitas Pelayanan Keamanan Petugas Aviation Security Terhadap Kepuasan Penumpang di Bandar Udara Internasional Adi Surakarta. Optimal, 16 (2), 35-45.


Full Text: PDF

Article Metrics

Abstract View : 78 times
PDF Download : 45 times

DOI: 10.57235/jleb.v2i2.3203

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Natalia Apriani, Desiana Rachmawati

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.