Eksplorasi Peran Sosial dan Budaya Istana Maimun dalam Konteks Masyarakat Modern Sumatera Utara

Febri Anggitta Simamora(1), Fitriani Lubis(2), Nailah Cahyani(3), Jelita Sitorus(4), Talenta Sembiring(5), Yesika Simbolon(6),


(1) Universitas Negeri Medan
(2) Universitas Negeri Medan
(3) Universitas Negeri Medan
(4) Universitas Negeri Medan
(5) Universitas Negeri Medan
(6) Universitas Negeri Medan
Corresponding Author

Abstract


Penelitian ini mengeksplorasi peran sosial dan budaya Istana Maimun, sebuah bangunan bersejarah ikonik di Sumatera Utara, dalam konteks masyarakat modern. Istana Maimun, yang awalnya berfungsi sebagai pusat pemerintahan Kesultanan Deli, telah mengalami transformasi menjadi destinasi wisata budaya dan pusat edukasi. Studi ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus untuk memahami perubahan fungsi bangunan ini dan bagaimana ia berperan dalam pelestarian warisan budaya Melayu. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Istana Maimun tidak hanya menjadi simbol kejayaan masa lalu tetapi juga berfungsi sebagai sarana edukasi, pelestarian budaya, dan interaksi sosial bagi masyarakat setempat. Peran ini diperkuat melalui kegiatan budaya dan edukatif yang memperkuat identitas sosial masyarakat di tengah arus perubahan sosial. Transformasi Istana Maimun mencerminkan adaptasi yang berhasil dalam mempertahankan warisan budaya Melayu di era modern.


Keywords


Istana Maimun, Warisan Budaya, Peran Sosial, Pelestarian Budaya, Masyarakat Modern

References


Koli, N., Fios, F., Marta, R. F., & Wono, H. Y. (2021). Memotret Etnografi Virtual Festival Fohorai Komunitas Masyarakat Adat Belu: Potraying Visual Ethnography of Forohoi's Community Festival. Medialog: Jurnal Ilmu Komunikasi, 4(2), 169-191.

Lestari, W. A. W., Sari, M., Nabillah, P., & Amna, N. (2024). Eksplorasi Kebudayaan Monumen Sejarah Istana Maimun. Innovative: Journal of Social Science Research, 4(1), 11342-11348.

Nasution, A. G. J., Febriani, A., Syafitri, N., & Ananda, P. (2023). Arsitektur Bangunan Istana Maimun: Telaah Sejarah dan Ornamen. Jurnal Kajian Penelitian Pendidikan dan Kebudayaan, 1(1), 1-9.

Nurhalizah, S. (2024). Eksistensi Budaya Melayu Deli di Istana Maimun Sebagai Sumber Belajar IPS: Studi Deskriptif Kualitatif Budaya Melayu Deli di Istana Maimun Kota Medan Sumatera Utara (Doctoral dissertation, Universitas Pendidikan Indonesia).

Rizqi, N. R., Putri, J. H., & Hasibuan, I. S. (2022). Eksplorasi Etnomatematika Istana Maimun di Sumatera Utara. Jurnal Eduscience, 9(1), 101-109.


Full Text: PDF

Article Metrics

Abstract View : 25 times
PDF Download : 25 times

DOI: 10.57235/jahe.v1i2.3952

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Febri Anggitta Simamora, Fitriani Lubis, Nailah Cahyani, Jelita Sitorus, Talenta Sembiring, Yesika Simbolon

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.